Rabu, 01 September 2010

Oranye

Ika seorang siswi SMA yang berangkat dari keluarga seniman, satu saat ingin menyalurkan bakatnya untuk menjadi penyanyi. Hal itu diutarakannya kepada kerabat terdekatnya.

Hingga suatu malam, ketika ada jadwal recording B-Jazz di Studio HO2, Ika menyempatkan datang untuk bersilahturahmi dengan teman-teman di Studio.

Ia pun dengan sabar menunggu hingga jeda recording B-Jazz yang sudah larut malam, hanya untuk meminta izin kepada operater agar dirinya diberi kesempatan untuk test vocal.

Melihat kesabaran dan kegigihannya, sang operater pun yang sesungguhnya sudah letih dengan pekerjaannya, dengan senang hati mempersilahkan dirinya untuk test vocal.

Setelah beberapa genre dan lagu yang di take, sang operater yang letih tersbut, tampak menjadi semangat kembali, karena menurutnya, Ika pantas mendapat kesempatan untuk recording, tentunya dengan lagu-lagu yang cocok untuk vocalnya dan usianya.

Dari beberapa kali latihan, maka pada tanggal 1 May 2010, HO2 memutuskan untuk men-support Ika dalam rangka mendirikan sebuah grup musik yang solid.

Nama Oranye mencerminkan kecerahan ABG pada usianya, dimana mereka lebih senang dengan lagu ber genre Pop. Mereka pun menyadari dengan sepenuh hati, sebagai pendatang baru yang masih belum punya banyak pengalaman, tetap ingin memberikan yang terbaik bagi pendengar muda di Bekasi.

Untuk semua, Oranye memulai dengan singgle-nya berjudul "Suasana Hati"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar